JAYAPURA,SUARAMATYAF.Com- Jurnalis Kompas.com, Roberthus Yewen, S.Sos., M.Si memberikan materi tentang “Literasi Bagi Kaum Muda di Papua” dalam kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) yang dilaksanakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) yang ada di lingkungan Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Jayapura, Kamis (9/5/2024).
Dari pantauan suaramatyaf.com ratusan mahasiswa yang mengikuti LDK ini terdiri dari beberapa jurusan yang ada di Poltekkes Kemenkes Jayapura dan berasal semester II dan IV.
Dosen Kontrak Jurusan Antropologi Universitas Papua (UNIPA) ini menjelaskan bahwa mahasiswa adalah agen perubahan. Oleh karena itu, harus mampu melakukan gerakan literasi, guna mewujudkan perubahan di tengah-tengah masyarakat, khususnya di Papua.
“Mahasiswa harus mampu melakukan gerakan perubahan, salah satunya menginisiatif gerakan literasi yang langsung bersentuhan dengan masyarakat atau generasi muda di Papua,” jelasnya saat memberikan materi.
Pengajar Jurnalisme Kebudayaan ini juga mengatakan, mahasiswa harus menanamkan tri dharma perguruan tinggi, yaitu pendidikan/pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu, terus mengedepankan tiga intelektual mahasiswa, yakni pembaca, menulis dan berdiskusi.
“Saat ini banyak sekali anak-anak muda di Papua yang terjun langsung menggerakan literasi, seperti gerakan literasi pendidikan, literasi jurnalistik (menulis), literasi digital, dan literasi keuangan serta literasi lainnya,” katanya.
Yewen berharap, mahasiswa Poltekkes Jayapura bisa melakukan gerakan literasi kesehatan yang dilakukan dari organisasi mahasiswa di kampus ataupun komunitas lainnya yang dibentuk dengan tujuan menggerakan literasi kesehatan bagi generasi muda ataupun masyarakat pada umumnya.
“Saya berharap, gerakan literasi kesehatan bisa dilakukan oleh para mahasiswa di Poltekkes Jayapura. Bisa berkolaborasi dengan organisasi ataupun komunitas lainnya yang ada di Papua,” harapnya.
Usai memberikan materi, Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Jurnalis Pelajar Nusantara (IJPN) ini memberikan buku hasil karyanya sebagai penulis dan editor berjudul "Pendidikan Berpola Asrama" kepada dua orang perwakilan mahasiswa Poltekkes Kemenkes Jayapura yang berhasil menjawab pertanyaan darinya. (Fredik).
0 Komentar